Bersiap! Tahun ini, Lisa ‘BLACKPINK’ akan Gelar Fan Meeting Di Jakarta

Para penggemar Lisa Blackpink merapat! Ada kabar bahagia untuk kalian semua. Ya, baru-baru ini member BLACKPINK sekaligus solois, Lalisa Manoban alias Lisa akan menggelar fan meetup di Indonesia. 

Lebih tepatnya, Lisa BLACKPINK dijadwalkan akan menggelar fan meeting nya di Jakarta pada 15 November 2024. Kabar ini dibagikan langsung oleh agensi Lisa, LLOUD di akun Instagram resminya.

“LISA Fan Meetup in Asia 2024,” tulis LLOUD di Instagram @wearelloud, dikutip Selasa 24 September 2024.

Perlu diketahui, fan meeting ini akan menjadi kunjungan perdana Lisa BLACKPINK ke Indonesia sebagai solois yang dilabeli oleh perusahaannya sendiri bernama LLOUD. Ia sebelumnya sempat melawat ke Jakarta sebagai member BLACKPINK.

Kedatangan terakhir Lisa di Indonesia terjadi pada Maret 2023, tepatnya ketika ia bersama tiga member BLACKPINK lain menggelar konser BLACKPINK Born Pink World Tour di SUGBK pada 11-12 Maret 2023. Dan November tahun ini ia pun akan segera bertandang ke Indonesia untuk menjumpai para fansnya. 

Kendati demikian, belum diketahui secara pasti mengenai lokasi hingga harga tiketnya. Bahkan sampai artikel ini ditayangkan, belum diketahui juga siapa promotor yang akan memboyong wanita asal Thailand tersebut.

Selain di Jakarta, rapper maknae BLACKPINK ini juga akan menggelar sejumlah fan meetup di negara Asia lainnya. Mengutip dari beberapa sumber, disebutkan bahwa Lisa akan memulai kegiatan itu di Singapura pada 11 November 2024. Lalu, dilanjutkan di Bangkok pada 13 November 2024 dan Jakarta pada 15 November 2024. 

Selain tiga kota besar di Asia Tenggara, Lisa juga memilih dua kota besar lainnya di Asia Timur yakni Taiwan dan Hong Kong. Dua hari pasca menggelar fan meetup di Jakarta, Lisa akan melanjutkan di Kaohsiung Taiwan pada 17 November dan Hong Kong pada 19 November 2024. Kabar ini sontak saja membuat para fansnya terutama di Jakarta tak sabar untuk bertemu. Banyak yang meninggalkan komentar terkait fan meeting Lisa tersebut.

“Liss gue belom nabung astaga,” kata lainnya.

“idup tanpa ginjal demi lisa gpp mak,” ujar netizen.

“OMGGGG WHATTTTTTTTTTT,” komentar Regina Phoenix.

Usai melepaskan diri dari YG Entertainment, Lisa Manoban atau Lisa Blackpink tak berhenti -hentinya melakukan pergerakan dan perubahan baru untuknya. Mulai dari mendirikan agensi sendiri, LLOUD hingga merilis lagu-lagu barunya. 

Pada 16 Agustus 2024 lalu, Lisa merilis single barunya berjudul New Woman” yang berduet dengan Rosalia. Single tersebut hanya berjarak beberapa minggu setelah Lisa BLACKPINK comeback solo lewat single “Rockstar”.

“Rockstar” merupakan comeback solo pertama Lisa dalam tiga tahun terakhir setelah merilis “Lalisa” pada 2021. Single itu juga menjadi proyek pertama Lisa setelah mendirikan label LLOUD pada Februari 2024.

Lebih dari itu, single “Rockstar” menjadi proyek perdana Lisa bersama LLOUD yang bekerja sama dengan RCA Records. Label hit internasional itu dikenal menaungi musisi populer, seperti ASAP Rocky, Doja Cat, SZA, Latto, hingga Foo Fighters. Berkat comeback solo “Rockstar” nya itu,  Lisa bahkan berhasil membawa pulang piala MTV Video Music Awards (VMA) 2024 dalam kategori Best K-Pop. Ini menjadi piala kedua Lisa membawa pulang VMA sebagai solois.

Berikut jadwal Fan Meetup Lisa BLACKPINK tahun 2024:

  • Tanggal 19 November: Hong Kong, China
  • Tanggal 11 November: Singapura, Singapura
  • Tanggal 13 November: Bangkok, Thailand
  • Tanggal 15 November: Jakarta, Indonesia
  • Tanggal 17 November: Kaohsiung, Taiwan
Baca Juga:  Mengenal Pneumonia, Penyakit yang Diderita Barbie Hsu, Pemeran Sancai Meteor Garden Yang Dapat Menyebabkan Meninggal Dunia