Medan, Kovermagz – Pada Sabtu lalu, (7/11/20) Mens 2020 Model Runaway Medan sukses digelar. Berlokasi di Atrium Pasar Tikung, acara ini adalah acara ketiga yang berhasil digelar bersama pihak penyelenggara, Revo Management.
Bertujuan mencari bibit baru bertalenta serta berbakat, acara ini dihadiri oleh ratusan peserta yang terdiri dari anak dan remaja. “Iya memang tujuan kita membuat acara ini jelas untuk mencari anak muda yang kreatif, mempunyai skill, dan karya yang baik,” ucap Revo Fahlevie selaku Owner Revo Management saat diwawancara Redaksi Kovermagz Sabtu lalu.
Mengusung tema balutan Fullblack pada busana, Owner Revo mengatakan pemilihan warna ini sengaja dibuat agar peserta terlihat semakin terlihat menarik, elegan, dan maskulin.
Mens 2020 Model Runaway Medan, menjadi ajang fashion model runaway pertama semenjak covid-19 masih berlangsung di kota Medan. “Memang kita selalu bikin acara di 2018, 2019, tapi seperti yang kita tahu sama-sama pandemi ini membuat semuanya agak terhambat, tapi pelan-pelan kita usaha, dan akhirnya tercapailah acara Mens 2020 Model Runaway Medan ini,” pungkas Revo.
Tampaknya pandemi tak menghalangi antusiasme peserta. Terbukti dari acara yang diselenggarkan, terdapat 50 peserta remaja dari berbagai agency, dan freelancer, kemudiajnada juga 30 orang untuk kategori anak yang ikut hadir dalam acara Man’s Model Runaway 2020 kali ini.
“Banyak sekali yang antusias, karena konsep acara ini memang betul-betul maksimal ya,” tambahnya. Iya juga sangat senang bahwa masih banyak talenta-talenta baru yang antusias dalam bidang entertaiment serta modelling ini.
Acara ini dijudging oleh berbagai mentor handal dibidangnya, antara lain adalah Mr. Hilman, Mr. Andythie, Mr. Edy Simanjuntak, Mr. Eno Choo, Mr. Zen Sitepu, selaku fashion designer, makeup artist, instructur model, pengamat model, model profesional, profesional di bidang entertaiment dan modelling.
Revo juga berharap event ini terus berlanjut setiap tahun, agar bisa selalu menjadi ajang untuk mengembangkan bakat modellin khsusunya pria yang mempunyai karya, skill, dan penuh talenta.
Penulis: Jehan Erwita, Anette Thresia Ginting
Fotografer: Anette Thresia Ginting