
Sebagai salah satu negara yang memilii banyak objek wisata yang sudah mendunia, Nagara Malaysia sangat konsisten dalam mempertahankan eksistensi dunia pariwisatanya. Program bertajuk Produk Presentation & Travel Mart merupakan salah satu Komitmen Tourism Malaysia dalam mendatangkan 4 juta pelancong dari Indonesia tahun 2020, ditandai dengan digelarnya sejumlah program promosi di 5 kota besar di Sumatera, termasuk Kota Medan.
Beberapa pelaku industri yang ikut terlibat diantaranya adalah Hippo Tour & Travel, WSF Tour & Travel, Asean Overland Services Tours & Travel, dan Truly Holidays Tour & Travel, hotel; Berjaya Hotel dan Rangkaian Hotel Seri Malaysia, Produk wisata seperti Legoland Malaysia Resort Johor Bahru, Rumah Sakit seperti Institut Jantung Negara, Penang Adventist Hospital, dan Pantai Hospital, serta maskapai penerbangan Malaysia Airlines.
Direktur Tourism Malaysia Medan, Hishamuddin Mustafa mengatakan dengan mengundang dan mempertemukan industri pelancongan Malaysia (Agent Pelancongan, Hotel, Produk, Organisasi) dengan industri pelancongan di Medan untuk berbagi informasi mengenai perkembangan pariwisata kedua wilayah. Sehingga pada akhirnya mewujudkan kerjasama antara kedua-dua pihak dalam bidang pariwisata, dan meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan ke kedua negara.
Terkait dengan pemberitaan tentang wabah penyakit covid- 19 yang sudah mendunia, Beliau juga menegaskan bahwa Malaysia memiliki sistem yang baik dalam menangani COVID19. Para Dokter dan juru rawat di Malaysia sangat serius dalam menangani pasien COVID19.
Walaupun tidak dapat dipungkiri bahwa COVID19 mempengaruhi tren orang berpergian ke luar negeri. Penurunan jumlah wisatawan mancanegara terjadi di hampir semua negara-negara di dunia. Namun, ia meyakinkan bahwa Malaysia adalah negara yang berpengalaman dan memiliki sistem yang sangat baik dalam mengatasi ancaman wabah/virus. Pemerintah Malaysia telah membentuk satu badan yang dinamankan Tourism Recovery Committee untuk memantau perkembangan serta penanganan terhadap jangkitan COVID19 di Malaysia.
Dari data yang didapat tercatat Tahun 2019 Tourism Malaysia menerima ketdatangan pelancong dari Indonesia sebanyak 3.6 juta pelancong, meningkat 10.5% dari tahun 2018. Total 26 juta pelancong mancanegara tahun 2019 meningkat 1%, dengan pendapatan sebesar 66.14 billion ringgit dari bulan Januari-September 2019, 6.9% dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya.
Sementara itu, sampai saat ini tidak ada perubahan target atau sasaran jumlah kunjungan wisatawan ke Malaysia, Tourism Malaysia masih menargetkan 30 juta wisatawan mancanegara, termasuk 4 juta pelancong dari Indonesia, dengan pendapatan pelancongan sebesar RM100 billion tahun 2020.
Ia menambahkan saat ini penerbangan ke Malaysia dari Medan dilayani oleh AirAsia sebanyak 91 kali seminggu ke Kuala Lumpur dan Penang termasuk juga dari Bandara Silangit ke Kuala Lumpur, dan Malaysia Airlines sebanyak 14 kali seminggu ke Kuala Lumpur, Batik Air sebanyak 7 kali ke Kuala Lumpur, Lion air dan Sriwijaya Air ke Penang masing-masing sebanyak 7 kali seminggu. Total seat yang tersedia dari maskapai tersebut adalah sebanyak 22,281 seats capacity/minggu.
“Kami berharap COVID-19 dapat diselesaikan tidak lama lagi, dengan penemuan vaksin COVID-19. Sehingga dunia pariwisata dapat dipulihkan. Ramai-ramai kita berkunjung ke Malaysia dan Indonesia”, ujarnya
penulis & Fotografer: Ade Syaputra