Sobat kover, siapa diantara anda yang ngefans dengan aktor Korea bernama kim bum? Ada kabar bahagia loh untuk kalian, khususnya bagi para penggemar aktor tampan yang satu ini.
Bertajuk Between U and Me
Bertepatan di hari ulang tahun sang aktor yang jatuh pada hari ini, Jumat, 7 Juli 2023, melalui akun Instagramnya, aktor Korea Selatan itu mengumumkan akan segera menggelar fan meeting atau jumpa fans dengan tajuk Between U and Me.
Kabar ini bahkan sudah dikonfirmasi oleh agensi Kim Bum yakni Kingkong by Starship Entertainment melalui akun Instagram @kkbyss.
“Kim Bum Asia Fan Meeting (bertajuk) Between U and Me,” tulis keterangan Instagram @kkbyss.
Fan Meeting yang digelar ini merupakan balasan tanda cinta Kim Bum untuk para penggemar yang selalu setia memberikan dukungan. Oleh sebab itu, pihak agensi meminta para penggemar bintang Ghost Doctor itu untuk menantikan acara tersebut.
“Fan meeting ini adalah tempat yang disiapkan untuk membalas cinta penggemar global untuk Kim Bum sejauh ini, jadi tolong nantikan dan tunjukkan minat kalian,” kata agensi.
Hadir di Jakarta, 3 September 2023
Berdasarkan unggahan Instagram sang aktor, Jakarta termasuk ke dalam list kota di Asia yang akan dikunjungi oleh Kim Bum untuk menyelenggarakan Asia Fan Meeting pada 3 September mendatang.
Mendengar kabar itu, sontak saja membuat para penggemarnya terkejut. Pasalnya, banyak para penggemarnya yang sudah menanti-nantikan kedatangan bintang pemain Boys Before Flower itu.
Mendapat Sambutan Hangat dari Penggemar
Para penggemar menyambut informasi fanmeeting Kim Bum dengan sangat hangat. Banyak yang berdoa agar bisa mendapatkan tiket fanmeeting tersebut. Para penggemar, utamanya dari Indonesia juga langsung menyerbu kolom komentar di akun Instagram @kkbyss dan @kkbeom.
“YA TUHANN AKU SUDAH NGGA DAPAT COLDPLAY + MBAK TAYLORR, PLEASE KASIH KESEMPATAN BUAT INIII ????????” tulis .
“Semoga bisa ketemu ya bang ????”.
“Thankyou for making our wish come true”. See you soon oppa!
“Pokoknya harus datang sih ini. Gak boleh gak”.
“See you soon oppa”.
“Mas, bismillah ketemu ya, 9 tahun penantian”.
“OMG, Jakarta is on the list. Kim bum I’am waiting for you”.
Kim Bum menjadi aktor selanjutnya yang siap menyapa penggemar Indonesia lewat acara Fan Meeting. Selain Indonesia, Kim Bum juga akan menggelar fan meeting di beberapa negara Asia lainnya seperti Thailand, Filipina, Jepang dan sebagainya.
Kendati begitu, belum diumumkan secara detail terkait lokasi fan meeting tersebut. Agensi bahkan juga belum memberikan detail lain termasuk harga dan waktu penjualan tiket.
Profil Kim Bum
Kim Bum merupakan aktor yang populer dan melejit berkat perannya sebagai So Yi Jung dalam drama terkenal Boys Over Flowers pada 2009 silam. Tak hanya sukses di drama tersebut, aktor kelahiran 1989 ini juga telah menunjukkan kemampuan aktingnya di banyak drama populer lainnya seperti Law School hingga Ghost Doctor. Bahkan baru-baru ini, ia menyelesaikan drama bertajuk Tale of The Nine Tailed 1938 bersama dengan Lee Dong Wook.
Kim Bum pertama kali ke Jakarta pada Agustus 2010 lalu. Ia menggelar fan meeting di ICC Mega Glodok Kemayoran, Jakarta Pusat. Hadirnya Fans Meeting dengan bertajuk Between U and Me, tampaknya aktor tampan negeri hallyu itu berkeinginan untuk menghabiskan waktu bersama dengan para penggemarnya.
Adapun jadwal fan meeting Kim Bum yakni:
- Tokyo, Jepang: 25 Agustus 2023.
- Jakarta, Indonesia: 3 September 2023.
- Bangkok, Thailand: 16 September 2023.
- Manila, Filipina: 22 September 2023.
- Cebu, Filipina: 23 September 2023.
- Seoul, Korea Selatan: 9 Oktober 2023.