Medan, Kovermagz – Setelah banyak tamanan yang sempat viral ditahun ini seperti aglonema, dan janda bolong, kini hadir lagi satu tanaman viral benama Alokasia.
Alokasia adalah tanaman dengan yang termasuk ke dalam family Araceae. Memiliki daun lebar dan terlihat eksotis ketika dipajang, tanaman ini sebenarnya adalah tanaman asli Australia Timur.
Keeksotisan daun inilah yang menjadi penyebab mengapa tanaman Alokasia banyak diburu akhir-akhir ini. Bagi yang ingin coba menanamnya, kenali yuk berbagai jenis Alokasia:
- Alocasia Longiloba
Alokasia jenis ini sering ditemui dan menjadi favorit bagi para pencinta tanaman.
Memiliki bentuk daun seperti panah dengan warna hijau keunguan, tanaman ini sangat laris di jenis alocasia.
Tanaman ini biasa dijual dengan harga Rp.30 Ribuan.
2. Alocasia Wenti
Alocasia Wenti jenis memiliki banyak daun bentuk cekung dengan warna hijau muda. Semakin tua, warna tanaman ini akan semakin berubah menjadi hijau tua.
Tanaman ini biasa dijual dengan harga Rp.30 Ribuan.
3. Alocasia Dragon Scale
Jenis Alokasia memiliki warna daun yang hijau dengan tulang yang lebih gelap. Selain itu, bagian bawah daun ini berwarna kemerahan dan coklat.
Anda bisa mendapatkan tanaman jenis ini dengan harga Rp150Ribu untuk satu kembar daunnya.
4. Alocasia Cuprea Red Secret
Memiliki ‘hidden color’ berwarna merah dibalik warna daunnya yang hijau adalah ciri Alocasia Cuprea Red Secret.
Dibeberapa daun terlihat pekat dan memiliki beberapa daun didalam satu tumbuhannya juga salah satu ciri khas daun Alocasi Cuprea Red Secret.
5. Alocasia Baginda Silver Dragon
Warna daunnya hijau bercampur putih dengan bentuk tulang daun yang menonjol menjadi salah satu alasan mengapa tanaman jenis ini paling banyak dicari.
Harga tanaman jenis ini ada di kisaran Rp350 Ribu untuk tanaman yang kecil.
6. Alocasia Melo
Alokasia jenis ini memiliki daun berwarna hijau dan besar, dan permukannya daunnya berstekstur cukup kasar.
Untuk harga, tanaman ini tergolong mahal dengan kisaran harga Rp. 2jt Rupiah untuk tanaman dewasa.
Sumber: Ringtimes.com