Film Twilight Akan Diadaptasi Menjadi Serial Televisi

Sobat KoverMagz pasti sudah tidak asing lagi dengan film legendaris yang satu ini. Pasalnya Film Twilight, yang merupakan adaptasi dari novel karya Stephenie Meyer, telah menjadi fenomena populer di seluruh dunia sejak dirilis pada tahun 2008. Kabarnya baiknya, para penggemar film The Twilight Saga kini siap dikembangkan menjadi serial TV.

Melansir dari Hollywood Reporter, Twilight sedang dalam proses pengembangan menjadi serial TV. Namun, sejauh ini belum ada informasi siapa penulis yang terlibat dalam serial TV versi ini. Terlepas dari itu, penulis Twilight asli Stephanie Meyers diharapkan memiliki andil dalam adaptasi ini.

Pengumuman digarapnya serial Twilight datang di tengah pembicaraan remake dari Harry Potter yang juga dibuat dalam bentuk serial televisi. Tentu saja kehadiran serial Twilight ini bisa dikatakan tidak mengherankan bila melihat kesuksesannya.

Di sisi lain, sumber mengatakan bahwa penulis Sinead Daly telah dilampirkan untuk menulis naskah untuk versi serial Twilight. Belum diketahui siapa yang akan menjadi produser, sutradara, atau pemain dari serial ini. Namun, beberapa penggemar berharap bahwa aktor dan aktris yang membintangi film-film Twilight, seperti Kristen Stewart, Robert Pattinson, Taylor Lautner, dan lain-lain, akan kembali berperan di serial ini.

Namun yang pasti menurut seorang sumber, serial TV Twilight Saga bakal melibatkan Stephenie Meyer langsung. Hal ini tentu supaya konsistensi cerita dan adaptasinya lekat dengan novel yang sudah punya basis penggemar. Nama-nama di balik layar film Twilight seperti Wyck Godfrey dan Erik Feig akan menjabat produser eksekutif serial ini.

Erik Feig sendiri adalah mantan wakil Lionsgate Motion Pictures Group. Sementara itu, Wyck Godfrey dan perusahaan produksinya, Temple Hill, memproduksi beberapa film Twilight, antara lain Twilight, New Moon, Eclipse, dan Breaking Dawn.

Stephanie Meyers juga diharapkan hadir dalam serial ini. Sebelumnya, film Twilight cukup sukses, diikuti beberapa bagiannya. Film Twilight meraup lebih dari 3 miliar dolar AS di box office global.

Respon Warganet Terhadap adaptasi Twilight

Kabar soal adaptasi Twilight Saga ke serial TV tentu memicu pro dan kontra di kalangan penggemar. Seperti halnya Harry Potter, karakter-karakter dalam Twilight Saga sudah identik dengan nama-nama seperti Robert Pattinson, Kristen Stewart, hingga Taylor Lautner. Akan sulit (meski harus!) untuk fans film ini berpindah ke wajah-wajah baru yang akan memerankan karakter-karakter tersebut).

Twilight Saga sendiri merupakan franchise yang terdiri dari lima film: Twilight, New Moon, Eclipse, Breaking Dawn Part 1, dan Breaking Dawn Part 2. Lima film ini sukses meraup lebih dari USD 3,4 miliar di seluruh dunia dan menciptakan fanbase yang sangat loyal terhadap para aktor, aktris, dan filmnya.

Di sisi lain kabar adaptasi serial TV Twilight Saga ini berdekatan munculnya dengan rencana Warner Bros. Discovery memproduksi serial Harry Potter. Serial tersebut tengah menjadi perbincangan lantaran keterlibatan JK Rowling yang selama beberapa tahun terakhir menuai kontroversi lantaran disebut anti-transgender.