Bau badan atau yang sering disebut disebut juga dengan bromhidrosis tentunya adalah masalah yang membuat setiap orang terganggu. Pasalnya, tak hanya menurunkan kepercayaan diri tapi juga mengganggu orang-orang di sekitar kita.
Ada kalanya, bau badan bisa muncul tak hanya saat kita berkeringat banyak, namun juga muncul pada saat yang tak terduga seperti saat tegang atau memakai bahan pakaian tertentu. Untuk itu ada banyak orang yang belum paham apa penyebab pasti bau badan dan cara mengatasinya. Jika Anda salah satunya maka sebaiknya simak artikel ini dengan seksama
Penyebab Bau Badan
Perlu Anda tahu, keringat dari kelenjar ekrin mempunyai tekstur encer dan tidak berbau. Disamping itu, keringat ini mengandung garam tinggi, yang membuat bakteri kesulitan memecah protein di dalamnya. Makanya, keringat yang dihasilkan kelenjar ekrin cenderung tidak berbau.
Berbeda dengan kelenjar ekrin, kelenjar apokrin ditemukan di bagian tubuh yang terdapat banyak folikel rambut, seperti kulit kepala, ketiak, dan selangkangan. Keringat yang dihasilkan apokrin tidak bertujuan untuk mengatur suhu tubuh. Selain itu, apokrin juga tidak mengeluarkan keringat melalui saluran, melainkan lewat folikel rambut.
Kelenjar apokrin memproduksi keringat yang lebih pekat dan mengandung lemak saat Anda sedang stres. Lemak ini akan dipecah oleh bakteri dan mengeluarkan aroma tidak sedap. Hasil pemecahan lemak tersebut yang membuat setiap orang punya bau badan yang berbeda-beda.
Faktor yang membuat bau badan semakin menyengat
Bau badan yang muncul pada tubuh kita juga akan semakin memburuk dengan hal-hal berikut:
- Olahraga berat
- Cuaca hangat atau panas
- Kelebihan berat badan
- Perubahan hormon
- Kondisi kesehatan tertentu, seperti diabetes, penyakit hati, atau penyakit ginjal
- Beberapa obat, seperti antidepresan
- Makanan berlemak, berminyak, atau berbau tajam seperti bawang putih, kari, dan bawang bombay dapat meresap melalui pori-pori dan menyebabkan bau badan
Cara Menghilangkan Bau Badan
Nah, itu merupakan beberapa kondisi yang menyebabkan keringat kita menjadi berbau. Jadi, kita sudah lebih paham ya, kalau menjauhkan tubuh dari bau badan bukan hanya sekedar dengan rajin mandi, menggunakan deodorant, dan menyemprotkan parfum saja. Merawat tubuh harus kita lakukan melalui luar dan dalam. Berikut ada beberapa tips yang dapat membantu kita agar dapat jauh dari bau badan:
1. Daun sirih
Menggunakan daun sirih merupakan cara yang efektif untuk menghilangkan bau badan. Cara menghilangkan bau badan dengan daun sirih bisa Anda lakukan dengan merebus beberapa lembar daun sirih bersama dua gelas air.
Setelah mendidih, tuang air rebusan daun sirih ke dalam bak mandi. Pakailah air rebusan tersebut untuk mandi dua kali sehari, untuk mendapatkan hasil yang maksimal.
2. Soda kue
Baking soda rupanya dapat Anda jadikan sebagai pengganti deodoran. Bahan pengembang kue ini berguna untuk menetralkan asam dan basa, sehingga bisa menghilangkan bau badan yang Anda alami.
Selain itu, baking soda tidak akan menodai pakaian Anda seperti kebanyakan deodoran dan antiperspirant yang ada di pasaran. Tidak hanya bau badan, baking soda juga dapat Anda gunakan untuk beberapa masalah lain seperti mengatasi bau kaki, memutihkan gigi, dan menenangkan kulit.
3. Cuka sari apel
Selain baking soda, cuka sari apel ternyata juga dapat menghilangkan bau badan. Tidak hanya bau badan, cuka sari apel juga dapat Anda gunakan untuk beberapa masalah lain seperti mencegah sembelit dengan melancarkan pencernaan dan mengatasi psoriasis.
4. Minyak pohon teh (tea tree oil)
Minyak pohon teh juga dapat menghilangkan bau badan. Bukan hanya itu, minyak pohon teh ternyata dapat menghilangkan bau mulut, alergi kulit, jerawat, jamur kuku, dan kondisi medis lainnya.