
Sebentar lagi kita akan memasuki bulan April 2025. Di bulan ini tentunya menjadi bulan yang spesial bagi para penggemar drama Korea (drakor). Pasalnya, beragam judul menarik akan siap menemani akhir pekan sobat kover, mulai dari kisah cinta yang menggemaskan, misteri yang tak terpecahkan hingga drama medis yang penuh emosi.
Sederetan drama yang akan tayang di bulan April ini juga dibintangi oleh nama-nama populer seperti Roh Jeong-eui, Go Yoon-jung, Son Sok-ku, hingga Park Hae-soo. Nah, bagi sobat kover yang sudah menantikan tontonan seru untuk mewarnai hari lebaran anda, berikut 5 drama Korea terbaru yang tayang pada April 2025.
Cath Your Luck (7 April)
Cath Your Luck menjadi drama panjang KBS dengan 120 episode. Mengusung genre family comedy, drama ini berkisah tentang perjalanan hidup dari tiga sahabat yang penuh gejolak. Selain itu, perbedaan status sosial diantara mereka juga akan semakin menambah rumit plot cerita. Drama ini menggandeng aktor dan aktris berbakat seperti Song Chang Min, Park Sang Myeon, Lee Ah hyun, hingga Lee So Won.
Crushology 101
Tayang 4 April di MBC, drama adaptasi webtoon ini berkisah tentang Ban Hee Jin, seorang mahasiswa yang mengalami patah hati dan tiba-tiba dikelilingi oleh empat pria tampan yang mengubah hidupnya. Dibintangi oleh Roh Jeong-eui, Lee Chae-min, Jo Joon-young, Kim Hyun-jin, dan Hong Min-ki, Crushology 101 menawarkan kisah cinta segar yang relatable bagi penonton muda.
Ban Hee-jin atau Bunny adalah mahasiswa terbaik di jurusan seni pahat yang dikenal sangat berbakat dan baik hati. Saat masih mahasiswa baru, Bunny pernah mengatakan bahwa penampilan fisik bukan hal utama dalam memilih pasangan. Baginya, kepribadian adalah segalanya. Keyakinan ini lalu membuatnya menjalin hubungan dengan seorang pria yang tidak tampan dan bersifat buruk.
Ketika mulai menata hidupnya dari awal, dia tiba-tiba dikelilingi banyak pria tampan, terutama dua pria yang sangat memikat hati. Pertama ada Hwang Jae-yul, mahasiswa yang dihormati dan populer di kampus, memiliki kepribadian yang kuat, tapi tetap hangat dan suportif. Pilihan kedua ada Cha Ji-won, cucu dari keluarga chaebol yang menjadi idaman para mahasiswi di kampus. Karena alasan itulah, Bunny harus menghadapi dilema besar.
Karma
Tayang 4 April di Netflix, Karma adalah drama thriller yang diadaptasi dari webtoon populer berjudul sama. Serial ini disutradarai oleh Lee Il-hyung, yang sebelumnya sukses dengan film A Violent Prosecutor (2016) dan dibintangi oleh deretan aktor populer, seperti Park Hae-soo, Shin Min-ah, Lee Kwang-soo, Kim Sung-kyun, dan Gong Seung-yeon.
Melansir dari The Review Geek, drama ini akan mengikuti kisah enam karakter yang hidupnya saling terkait oleh benang takdir misterius. Mereka saling menghancurkan saat mengejar keinginannya sendiri.
Park Hae-hoo berperan sebagai pria yang tanpa sengaja menyaksikan kecelakaan mencurigakan dan terlibat dalam kesepakatan berbahaya. Sementara Shin Min-ah memerankan seorang dokter yang dihantui trauma masa kecil dan bertemu kembali dengan seseorang yang ingin dia lupakan.
Lee Hee-joon menjadi seorang investor kripto yang terjebak dalam hutang besar setelah mengalami kegagalan. Kim Sung-kyun menjadi pria yang kehilangan pekerjaannya secara tidak adil dan dipaksa terlibat dalam transaksi berisiko. Lee Kwang-soo berperan sebagai dokter sukses dengan kehidupan mewah yang tiba-tiba mengalami perubahan drastis setelah sebuah insiden besar. Sementara itu, Gong Seung-yon dipastikan akan menjadi kekasih Lee Kwang-soo.
Resident Playbook
Resident Playbook adalah spin-off dari serial populer Hospital Playlist. Drama ini berlatar di cabang Jongno dari Yulje Medical Center dan mengikuti kehidupan para residen di departemen obstetri dan ginekologi.
Cerita ini menampilkan keseharian, persahabatan, romansa, serta tantangan profesional yang dihadapi oleh para dokter muda di salah satu departemen yang kurang populer di rumah sakit.
Dibintangi oleh Go Yoon-jung, Shin Si-ah, Han Ye-ji, Kang You-seok, dan Jung Joon-won, Resident Playbook menawarkan pandangan mendalam tentang dunia medis dan hubungan antar karakter yang kompleks. Drama ini dijadwalkan tayang di tvN dan Netflix mulai 12 April 2025, siap mengajak penonton merasakan suka duka kehidupan para dokter residen.
The Haunted Palace
Berlatar era Joseon, The Haunted Palace adalah drama fantasi romantis yang mengisahkan Yeo-ri, seorang wanita dengan kemampuan khusus, dan Yoon-gap, pria yang terlibat dalam misteri istana berhantu. Bersama-sama, mereka menghadapi roh-roh jahat dan mengungkap rahasia kelam kerajaan, sambil menjalin hubungan yang semakin erat di tengah tantangan yang terus berdatangan.
Drakor ini menceritakan tentang roh setinggi delapan kaki yang menyimpan dendam terhadap raja, seorang dukun wanita yang menentangnya, dan seorang Imugi, makhluk khayalan yang menghabiskan waktu selama seribu tahun di dalam air dan mampu berubah menjadi naga setelah memperoleh permata ajaib.
Dibintangi oleh Yook Sung-jae dan Bona WJSN, drama ini menawarkan perpaduan antara elemen supranatural dan romansa yang memikat. The Haunted Palace dijadwalkan tayang di SBS TV mulai 18 April 2025 dan siap membawa Genhype ke dalam petualangan seru yang penuh misteri berikut cinta.
Way Back Love
Mulai tayang pada 3 April di TVING, drama ini mengisahkan pertemuan kembali dua mantan kekasih yang sebelumnya terpisah karena keadaan tak terduga. Kisah bermula ketika Hui-wan, seorang wanita berusia 24 tahun yang merasa kehilangan arah dalam hidupnya, tiba-tiba bertemu kembali dengan Kim Ram-woo, teman masa kecil sekaligus cinta pertamanya yang telah meninggal enam tahun lalu. Akan tetapi, kali ini Ram-woomuncul sebagai sosok malaikat maut.
Saat Kim Ram-woo masih hidup, keduanya memiliki hubungan yang sangat akrab. Tak hanya sebagai seorang sahabat, keduanya bahkan saling mencintai. Kendati begitu, karena suatu alasan, keduanya tidak pernah mengungkapkan perasaan masing-masing. Hingga akhirnya sebuah tragedi menyebabkan Kim Ram–woo tewas.
Saat muncul di hadapan Jung Hee-wan, dia memberitahunya bahwa sisa hidupnya tinggal satu minggu lagi. Dan jika ingin mati dengan tenang, maka Hee-wan harus memanggil Ram-woo tiga kali. Akan tetapi, karena sang gadis tak ingin berpisah kembali dengan cinta pertamanya, dia memutuskan untuk tak pernah memanggilnya.
Dibintangi oleh Gong Myung dan Kim Min-ha, Way Back Love menawarkan cerita yang menyentuh tentang cinta, penyesalan, dan kesempatan kedua.
HOLY NIGHT: DEMON HUNTERS
Bagi penggemar film aksi dengan sentuhan horor, HOLY NIGHT: DEMON HUNTERS bisa menjadi pilihan. Film ini bercerita tentang sekelompok orang dengan kekuatan khusus yang bertugas membasmi sekte penyembah kegelapan.
Film ini dibintangi oleh Ma Dong-seok, Seohyun, dan David Lee, yang akan menampilkan aksi mendebarkan melawan ancaman supernatural. HOLY NIGHT: DEMON HUNTERS dijadwalkan tayang di bioskop mulai 30 April 2025.