
Sobat KoverMagz sudah tahu dengan Film Nussa: The Movie? Tayangan serial anak yang sempat tayang di bioskop pada 21 Oktober 2021 lalu. kini akan kembali menjadi tayangan Ramadhan . Para bunda yang bingung mengisi waktu puasa dengan anak, bisa mengajak si kecil menonton film Nussa dengan harga tiket promo.
Nussa adalah animasi buatan dalam negeri. Tema film Nussa terbilang sederhana dan lekat dengan kehidupan sehari-hari yang bermuatan nilai-nilai yang positif. Film Nussa hadir di tengah dunia perfilman Indonesia yang dapat mengedukasi, terutama bagi anak-anak.
Film Nussa hadir dalam sebagai iburan Ramadhan yang cocok dijadikan alternatif tontonan ngabuburit bagi anak. Memilih film Nussa sebagai tontonan anak, adalah hal yang tepat. Pasalnya, film Nussa merupakan salah satu film animasi terbaik Indonesia yang mengantongi predikat Animasi Panjang Terbaik Festival Film Indonesia 2021. Selain itu Film Nussa juga memenangkan Film Animasi Panjang Terpilih di ajang Piala Maya 2022.
Kabar baiknya film Nussa bisa kamu nikmati di Bioskop Online, tentunya memudahkan para bunda untuk mengaksesnya. Caranya mudah, cukup dengan membeli tiket secara online di Bioskop Online.
Buat ayah bunda yang tertarik menyaksikan keseruan film Nussa bersama Si Kecil bisa mendapatkan tiket promo, lho. Ada Promo tiket yang awalnya 50.000 Rupiah ,- saat ini promo menjadi 20.000 Rupiah.
Harga ini khusus hanya selama bulan Ramadhan dan hanya di Bioskop Online. Film Nussa bisa diakses melalui website www.bioskoponline.com, atau melalui aplikasi Bioskop Online yang dapat diunduh di App Store dan Google Play Store.Sementara untuk pembelian tiket dapat diakses di www.bioskoponline.com.
Film Nussa: The Movie yang tayang tersebut, menceritakan kisah Nussa yang memiliki keinginan tinggi untuk kembali memenangkan lomba eksperimen membuat roket, namun harus gagal. Sedangkan teman-temannya begitu memperhatikan roket buatan Jonni, salah satu teman Nussa yang memiliki roket lebih canggih darinya. Mampukah Nussa mewujudkan mimpinya menjadi juara kembali di tengah situasi seperti ini?
Ayo segera menonton Nussa! jangan sampai kelewatan promonya yaaa, sebaiknya segera menonton sebelum masa tayangnya habis. Rugi kalau sampai terlewat nonton film sebagus ini. Selamat menonton, ya!