PERSIAPAN DANAU TOBA SEBAGAI DESTINASI SUPER PRIORITAS PARIWISATA

MENGUNDANG INVESTOR DALAM PENGEMBANGAN KAWASAN INI

Pemerintah menawarkan antara lain kepada calon investor untuk mengembangkan kawasan Danau Toba. Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) mencatat beberapa investasi yang bisa dilakukan investor antara lain hotel bintang empat dan lima di lereng bukit Danau Toba, glam camp, fasilitas MICE (Meeting, Incentive, Convention, and Exhibition), kawasan komersial, dan hiburan dalam dan luar ruangan.

Deputi Perencanaan Penanaman Modal BKPM Nurul Ichwan menyatakan, pemerintah menawarkan investasi di lahan seluas 386,72 hektar di kawasan Danau Toba yang dimiliki oleh Badan Pelaksana Otoritas Danau Toba (BPODT). “Tanah itu milik BPODT, jadi bisa digunakan untuk kebutuhan investasi. Bisa bekerja sama dengan BPODT atau bisa beli atau sewa dari BPODT, dan bisa menjalankan bisnis sesuka hati di Toba,” ujarnya.

Baca Juga:  Menelusuri Indahnya Maladewa, Surga Kecil di Samudera Hindia dan Aktivitas Seru Yang Dapat Dilakukan