6 Aplikasi Kamera Vintage Terbaik Untuk iPhone

6 Aplikasi Kamera Vintage Terbaik Untuk iPhone
6 Aplikasi Kamera Vintage Terbaik Untuk iPhone

Aplikasi kamera vintage masih menjadi pusat perhatian bagi kalangan orang, khususnya kaum muda-mudi milenial. Hal ini bukan tanpa sebab aplikasi tersebut mendapat sorotan, melainkan karena foto ala gaya vintage cenderung menarik layaknya seperti berada di zaman 90-an. 

Dahulu, jika ingin menangkap momen seperti era 90an itu, haruslah menggunakan kamera analog. Namun, di jaman yang serba modern sekarang, anda tak perlu lagi memerlukan kamera analog tersebut. 

Pasalnya, telah tersedia beragam aplikasi kamera bergaya vintage di AppStore yang dapat anda gunakan secara mudah dan cepat. Anda juga dapat menggunakan aplikasi itu kapan pun dan di manapun dengan sepuasnya. 

Nah, lantas apa saja aplikasi kamera bergaya vintage di AppStore tersebut?. Pada artikel ini, tim kovermagz akan rekomendasikan 6 aplikasi yang terbaik. Simak ulasannya!

1. Huji Cam

Aplikasi kamera bergaya vintage pertama ada Huji Cam. Ini merupakan aplikasi yang paling populer di AppStore. Hal ini terlihat dari jumlah unduhannya yang terbilang cukup banyak dengan peringkat bintang yang baik. Tidak ada salahnya anda mencobanya. 

Yang lebih menarik, Aplikasi ini menyajikan simulasi film yang cukup meyakinkan dengan efek light leaks, pinggiran warna, serta tampilan warna kontras secara keseluruhan. Aplikasi ini bakal mengingatkanmu pada ISO 400 murah.

Aplikasi ini tersedia secara gratis dan berbayar (mulai dari $1). Jika ingin menggunakan versi gratis, anda hanya bisa memotret gambar dengan Huji Cam. Belum termasuk dengan  mengimpor gambar dari galeri dan mengeditnya. Anda juga tidak bisa mengedit gambar hasil jepretan kamera Huji Cam. 

2. Gudak 

Gudak adalah aplikasi terunik yang pernah ada. Mengapa?. Pasalnya aplikasi ini dapat memberi anda sensasi asli layaknya merekam film di zaman dulu. Tak hanya sensasi dari efek vintage-nya, namun juga lamanya waktu tunggu untuk melihat hasilnya.

Gudak akan merekam rol film virtual, dan anda akan mendapatkan 24 eksposur dalam setiap rol. Ketika menyelesaikan satu rol, anda harus menunggu satu jam sebelum bisa menjepret gambar baru. Sementara untuk melihat hasil jepretan, tekan tombol “Develop” dan tunggulah selama beberapa hari.

Melihat hal ini, tampaknya perusahaan pengembang lebih menekankan pada pengalaman fotografi, di samping hasil akhirnya.

3. Hipstamatic X

Sekilas, aplikasi Hipstamatic X terlihat mirip dengan Huji Cam. Aplikasi ini dikemas dengan filter, preset dan pengaturan kamera yang akan membuat gambar terlihat seperti berasal dari tahun 1980-an atau 1990-an.

Walaupun aplikasi ini lebih ditujukan buat pemula, namun fotografer pro juga bisa memuaskan diri mereka dengan aplikasi ini. Hipstamatic X menyajikan dukungan untuk mengedit cahaya, warna, fokus, dll. Aplikasi ini tidak kalah bagusnya dengan aplikasi sebelumnya. 

4. Calla

Berikutnya ada aplikasi bernama Calla. Aplikasi ini hanya terdapat di AppStore. Menggunakan aplikasi ini, anda akan disediakan empat model film gratis dengan 20 filter tambahan yang bisa anda akses hanya dengan cara membelinya. Ya. Aplikasi ini termasuk aplikasi yang berbayar. 

Selain filter, terdapat hal menarik dari Calla yang bisa anda temukan yaitu adanya fitur untuk mengatur fokus. 

5. KD Pro 

Adalah aplikasi kamera vintage yang cocok untuk anda yang suka gratisan. Aplikasi ini menyajikan tiga filter yang bisa anda pilih sesuai selera yakni Kudak (Kodak), Kujifilm (Fujifilm) dan preset hitam putih. Jika mau, anda juga bisa mengaktifkan watermark tanggal dan light leaks.

Menariknya, di aplikasi KD Pro anda  juga bisa memilih waktu pengembangan sesuai selera. Misalnya, ingin mengembangkan foto secara instan, satu jam atau sehari. Berbeda dengan aplikasi yang lainnya bukan?

6. Kamon

Terakhir ada kamon. Aplikasi yang satu ini hadir dengan aneka pilihan disposable camera yang memberikan efek kamera berbeda-beda. Ini adalah aplikasi kamera vintage 90an paling sederhana tetapi mampu menghasilkan gambar seperti diambil dari kamera asli.

Dengan menekan tombol rana seperti mengambil foto dengan aplikasi kamera bawaan HP, efek vintage 90-an akan langsung disematkan secara otomatis sesuai pencahayaan foto. Selain itu, ciri khas tanggal pengambilan foto akan ditambahkan di ujung foto. Kamon hanya hadir di iPhone dan iPad saja sehingga bisa anda unduh di AppStore.

 

Sekian rekomendasi aplikasi kamera bergaya vintage yang bisa anda coba. Hadirnya aplikasi ini membuat anda tak perlu repot-repot lagi untuk membeli kamera vintage ataupun menangkap jepretan ala vintage. Cukup dengan mendownloadnya di AppStore, anda sudah mendapatkan foto ala vintage. Semoga artikel ini bermanfaat dan selamat mencoba ya!.