Macam-macam Tipe Bersin Ini Bisa Ungkap Kepribadian Seseorang, Kamu Tipe Yang Mana?

Medan, Kovermagz – Bersin merupakan salah satu bentuk pertahanan tubuh kita saat melawan bakteri dan virus dalam tubuh. Bersin juga disebut sebagai proses pengusiran bakteri ke udara.

Dimasa-masa seperti sekarang, kita dibuat semakin mawas diri akan kesehatan kita dan orang-orang sekitar. Ketika bersin sangat dianjurkan untuk menutup mulut dan hidung agar cairan bersin tidak menyebar dan menularkan pada orang sekitar.

Terlepas dari anjuran ketika bersin, tahukah kamu bahwa ternyata terdapat macam-macam gaya bersin yang berbeda disetiap individu, dan ternyata gaya bersin dapat menentukan karakter seseorang.

Seorang ahli bahasa tubuh mengatakan, makna dibalik berbagai jenis bersin menjelaskan jika bersin cenderung keras sering ditandai dengan pribadi yang terbuka dan blak-blakan. Sebaliknya, jika bersin cenderung ditahan dan pelan kemungkinan adalah tipe yang tidak terlalu terbuka dan cenderung mengikuti aturan.

  1. Tipe ‘Let It Go’

Jenis orang dengan tipe bersin ini akan langsung mengeluarkannya baik ditempat umum atau pun tidak. Mereka cenderung bersin dengan gaya bebas.

Tipe ‘Let It Go’ ini dinilai tipe orang yg blak-blakan, spontan, dan apa adanya. Mereka akan langsung membicarakan apa yang mereka rasakan terhadap orang lain walau terkadang membuat orang lain mungkin merasa tidak nyaman.

Tipe ini dibilai nyaman ketika berada dilingkungan sosial yang baru, dan cenderung asertif.

  1. Tipe Malu Malu

Tipe ini merasa kurang nyaman ketika harus bersin ditempat umum. Mereka cenderung menutup mulut dan hidung jika hendak bersin.

Baca Juga:  6 Jenis Vitamin Ala Nikita Willy saat Hamil Tua

Mereka berusaha agar bersin tidak terlalu terdengar oleh orang sekitar.

Orang dengan tipe seperti ini biasanya cenderung pemalu dan tertutup. Namun, disini lain mereka memiliki kepribadian yang sopan dan tahu bagaimana menempatkan diri padah situasi tertentu.

  1. Tipe ‘Serial Sniffer’

Tipe ini lebih memilih untuk menahan bersinnya. Tujuan mereka adalah berusaha untuk menahan agar bersin tidak keluar secara tidak sengaja, terlebih jika mereka berada ditempat umum.

Biasanya tipe adalah orang yang cenderung introvert dan sangat tertutup. Bahkan mereka juga merasa tidak nyaman jika harus berada dilingkungan sosial.

  1. Tipe Bersin Berkali-Kali

Kamu merasa sering bersin berulang? Mungkin adalah tipe yang satu ini. Mereka sering menambah frekuensi bersin padahal sudah selesai. Biasanya prilaku ini dianggap tidak sopan dan terkesan jorok jika kamu melukannya dengan sengaja.

  1. Tipe ‘Paranoid’

Tipe yang satu ini mungkin perlu kita tiru di era pandemi seperti sekarang. Mereka akan langsung mencuci tangan dan membersihkan barang-barang yang mungkin terkena cairan bersin.

Biasanya tipe ini cukup peduli akan penampilan dan mempunyai rasa insecure terhadapa penilaian orang lain terhadapnya. Namun tipe paranoid ini bisa diartikan bahwa dia sangat peduli akan lingkungan sekitarnya.

Penulis: Jehan Erwita

Fotografer: Berbagai Sumber