
(New York, Amerika Serikat, 30 Agustus 2021) LSURE adalah sebuah brand fesyen yang lahir di New York pada tahun 2016 dan dibangun oleh seorang desainer berdarah Indonesia bernama Fenty Kuropatski, yang berambisi untuk mempromosikan bahan Batik Indonesia ke dunia internasional, salah satunya adalah melalui New York Fashion Week 2021.
Batik Indonesia telah disahkan menjadi Warisan Kemanusiaan untuk Budaya Lisan dan Nonbendawi oleh UNESCO pada tanggal 2 Oktober 2009 dan merupakan ekspresi dari kreativitas dan spiritualitas bangsa Indonesia. Motif Batik Indonesia juga memiliki pengaruh dari berbagai bangsa dalam pembuatannya dan terinspirasi dari berbagai objek, sebagai contoh, kaligrafi Arab, buket Eropa, visual Naga dari negeri Tiongkok, bunga Sakura dari Jepang, hingga objek burung Merak asal Persia.
Diversifikasi motif inilah yang membuat LSURE semakin percaya bahwa Batik Indonesia akan dapat diterima di fesyen dunia karena keterbukaannya menerima akulturasi tanpa meninggalkan budaya Nusantara.