We The Fest 2024 jadi acara yang begitu dinanti sebentar lagi akan berlangsung dalam hitungan hari. Digelar selama tiga hari di GBK Sports Complex, Senayan, Jakarta pada 19, 20, dan 21 Juli.
Tahun ini, We The Fest menggelar acara ke 10 tahunnya, sehingga menjadi momen spesial anniversary dengan berbagai musisi dan band hang akan memeriahkannya.Kita bisa mendapatkan tiket We The Fest 2024 dengan berbagai harga dari yang termurah
Tiket We The Fest 2024 dibagi menjadi beberapa kategori yakni GA General Admission dan GA Group Package (bundle of 5 ticket), serta ada VIB Very Important Banana dan VIB Group Package. Seluruh harga tiket di atas belum termasuk pajak dan service fee. Berikut daftar harganya:
General Admission (GA) 3 Days Pass
- Early Entry 1 (enter before 4PM): Rp1.500.000
- Early Entry 2 (enter before 4PM) : Rp1.700.000
- Early Entry 3 (enter before 4PM) : Rp1.900.000
- Presale 1 : Rp1.600.000
- Presale 2 : Rp1.800.000
- Presale 3 : Rp2.000.000
Group Package 3 Days Pass (bundle of 5 ticket)
- Group Package 1: Rp8.500.000
- Group Package 2: Rp9.200.000
- Group Package 3 : Rp9.900.000
VIB Very Important Banana 3 Days Pass
- Presale 1: Rp3.700.000
- Presale 2: Rp4.000.000
- Presale 3: Rp4.350.000
VIB Group Package 3 Days Pass (Bundle 5 ticket)
- Group Package 1: Rp17.500.000
- Group Package 2: Rp19.000.000
- Group Package 3: Rp20.500.000
Cara Beli Tiket We The Fest 2024
- Masuk ke laman resminya wethefest.com
- Klik “Buy Ticket”
- Pilih jenis tiket yang hendak dibeli, lalu klik “buy Ticket”
- Akan ada pilihan asal negara. Klik “Indonesia”
- Pilih kembali kategori tiket yang Anda inginkan, juga jumlah tiket
- Klik Pesan Sekarang
- Isi data personal yang diminta. Pastikan data sesuai dengan kartu identitas pemesan. Kartu identitas yang dapat digunakan adalah KK/KTP/SIM/Pasport.
- Klik Lanjut
- Lakukan pembayaran, dan selesaikan.E-ticket akan dikirim ke email Anda.
We The Fest 2024 akan menghadirkan 51 musisi lokal dan internasional dari berbagai genre musik. Lineup tahun ini menampilkan headliner seperti J Balvin, Joji, dan Peggy Gou, serta musisi lain seperti Bibi, Omar Apollo, Russ, Turnstile, XG, Alec Benjamin, Dipha Barus, Henry Moodie, JOPLYN, serta Lastlings
Tak ketinggalan ada pula Maliq & D’Essentials, Marcell, Oliver Tree, Peach Pit, Teddy Adhitya, Tiger JK & Yoon MiRae, Ylona Garcia, 3 Diva, Ali, Bernadya, Bilal Indrajaya, Nadin Amizah, Sal Priadi, Reality Club, Rizky Febian, Mahalini, Gangga, dan masih banyak lagi.