Event tahunan pameran pendidikan U.S. Higher Education Fair kembali digelar oleh EducationUSA dan Konsulat Amerika Serikat untuk Sumatera beserta institusi pendidikan terkemuka Amerika Serikat. Pameran pendidikan ini akan diselenggarakan pada hari Kamis, 13 Februari 2020 di Grand Aston City Hall Medan, Jalan Balaikota No. 1 Medan.
Konsul Amerika Serikat untuk Sumatera, Guy Margalith mengatakan bahwa pameran pendidikan ini dilaksanakan untuk mendukung program Konsulat Amerika Serikat di Sumatera.
“Salah satu prioritas saya selama menjabat Konsul Amerika Serikat untuk Sumatera adalah meningkatkan jumlah siswa dari Sumatera untuk belajar di Amerika Serikat. Setiap kali bertemu dengan anak muda di sini, saya optimis dengan masa depan mereka. Mereka cerdas dan dinamis. Kami berkomitmen membantu pendidikan di Indonesia dan mempersiapkan masyarakat untuk memasuki tantangan global abad ke-21,” ucapnya.
U.S. Higher Education Fair nantinya akan dihadiri oleh 13 institusi pendidikan tinggi dari Amerika Serikat, AMINEF pengelola beasiswa Fullbright, LPDP dan perwakilan bagian Konsuler dari Kedutaan Amerika Serikat Jakarta.
Peserta pameran pendidikan akan mendapatkan informasi mengenai berbagai beasiswa, jurusan, dan bantuan pendidikan yang tersedia. Selain itu akan ada empat sesi seminar tentang beasiswa Fullbright, visa pelajar, pendidikan di community college, dan tips menulis esai aplikasi kuliah.
EducationUSA yang didukung oleh Biro Pendidikan dan Kebudayaan Departemen Luar Negeri AS ini sangat membantu anak muda Sumatera menempuh studi di Amerika Serikat. Gelar yang diperoleh dari AS juga diakui dunia dan membuka banyak lapangan kerja serta kesempatan unik bagi para peserta.
“Kami dari EducationUSA dan Konsulat akan terus membantu dari pemilihan universitas, proses aplikasi, informasi visa, sampai sesi orientasi sebelum mereka berangkat dan semua service kami gratis,” ungkap Jeffrey Jeo, EducationUSA Advisor di Medan.
Rangkaian tur pameran pendidikan ini akan berlangsung di beberapa kota di Indonesia yakni Surabaya pada 11 Februari 2020, Medan pada 13 Februari 2020, Jakarta pada 15 Februari 2020 dan Bandung 17 Februari 2020. Untuk informasi dan pendaftaran kunjungi edusaindonesia.eventbrite.com.
Penulis: Indriyana Octavia
Fotografer: Vicky Siregar