
Sukses dengan drama koreanya yang berjudul Quen of Tears, Kim Ji Won akan adakan gelar fan meeting di Jakarta pada 31 Agustus 2024 mendatang. Kabar ini diumumkan langsung oleh HighZium Studio selaku agensi sang aktris tersebut.
“Kim Ji Won, yang mengumumkan fanmeeting solo pertamanya sejak debutnya di Seoul pada tanggal 22 dan 23 Juni, akan mengadakan ‘2024 KIM JIWON ASIA FANMEETING TOUR <BE MY’ di 7 kota,” kata HighZium Studio mengutip dari situs resminya.
Kunjungan tersebut menjadi bagian dari tur bertajuk 2024 KIMJIWON ASIA FAN MEETING TOUR di tujuh kota, termasuk Jakarta.
“Kabar tur Asia fan meeting Kim Ji-won menambah sambutan hangat penggemar,” kata agensi. “Fan meeting juga diyakini seperti hadiah satu dengan yang lain, Kim Ji-won dan fan menjadi satu,” mereka menjelaskan makna tema fan meeting itu.
Perlu diketahui, 2024 KIMJIWON ASIA FAN MEETING TOUR menjadi fan meeting pertama Kim Ji-won sejak debut sebagai aktris sejak 2011. Kala itu, ia dipercaya menjadi main role film Romantic Heaven serta seri High Kick! The Revenge of the Short Legged.
Namun, namanya benar-benar baru mendunia sejak membintangi To The Beautiful You, The Heirs, hingga memerankan Yoon Myung-ju dalam serial Descendants of the Sun yang membuatnya memenangkan piala Aktris Pendukung Terbaik APAN Star Awards 2016. Adapun yang terbaru ialah Queen of Tears. Ini merupakan sebuah drama bergenre komedi romansa yang diperankan oleh Kim Ji Won dan Kim Soo Hyun.
Drama ini banyak menarik minat penonton hingga menjadikannya sebagai drama dengan rating tertinggi di salah satu stasiun TV Korea Selatan sebesar 24,850 persen, mengalahkan drama Crush Landing On You. Kendati demikian belum ada informasi lebih lanjut mengenai detail lokasi atau harga tiket fan meeting Kim Ji-won.
“Informasi mendetail untuk penampilan di tiap kawasan akan disampaikan dalam waktu dekat,” kata HighZium Studio.
Berdasarkan pengumuman awal pada Selasa, 28 Mei 2024, Jakarta akan menjadi kota terakhir yang bakal disambangi Kim Ji-won untuk fan meeting solo pertamanya.
Nantinya, rangkaian tur Asia itu akan dimulai di Seoul, Korea Selatan selama dua hari, yakni 22 dan 23 Juni 2024. Setelah itu, aktris multi talenta tersebut barulah berkeliling Asia, mulai dari Osaka dan Tokyo pada 7 dan 10 Juli 2024.
Setelah itu, Kim Ji-won bakal ke Taipei (Taiwan) pada 21 Juli, diikuti Manila (Filipina) pada 3 Agustus, Makau pada 17 Agustus, Bangkok (Thailand) pada 24 Agustus, dan berakhir di Jakarta (Indonesia) pada 31 Agustus.
Lebih dari sekadar fan meeting, “BE MY ONE” dimaknai sebagai momen spesial bagi Kim Ji Won dan para penggemarnya untuk menjadi satu dan saling memberikan kebahagiaan. Dengan mengusung tema “Mari kita menjadi satu bagi satu sama lain”, “BE MY ONE” menjanjikan sebuah pertemuan yang hangat dan berkesan bagi para penggemar Kim Ji Won di seluruh Asia.
Berikut jadwal 2024 KIM JI WON ASIA FAN MEETING TOUR:
- 7 Juli: Osaka, Jepang
- 10 Juli: Tokyo, Jepang
- 21 Juli: Taipei, Taiwan
- 3 Agustus: Manila, Filipina
- 17 Agustus: Macau, China
- 24 Agustus: Bangkok, Thailand
- 31 Agustus: Jakarta, Indonesia
Selain itu, Kim Soo-hyun yang mana menjadi lawan mainnya di Queen of Tears juga dikabarkan akan mengadakan tur Asia bertajuk 2024 Kim Soo-hyun Asia Tour: Eyes on You. Gold Medalist selaku agensi mengatakan bahwa mereka sedang mempersiapkan fan meeting di kawasan lainnya, seperti Jakarta, Manila, Taipei, dan Hong Kong.