
DNA Pro merupakan robot trading yang memperdagangkan investasi emas dan forex atau mata uang. Investasi tersebut bermain di pasar Rusia dan bekerja sama dengan Alfa Success Corp. DNA Pro menerapkan sistem penjualan langsung dengan skema piramida atau ponzi. Skema ponzi merupakan salah satu modus investasi bodong yang menawarkan keuntungan besar dalam waktu singkat.
Direktorat Tindak Pidana Ekonomi Khusus Bareskrim Polri, Brigjen Whisnu Hermawan mengungkapkan mengenai modus operasi dari robot trading platform DNA Pro, yakni dijanjikan keuntungan 1% per hari.
Para korban dijanjikan pelaku keuntungan sebesar 1% per hari yang diperoleh melalui investasi emas dan forex. Total kerugian dari investasi bodong tersebut sebesar 97 miliar rupiah dan korban mencapai 120 orang yang telah melapor kepada polisi.
Akibat dari robot trading DNA Pro, sejumlah artis Indonesia telah dipanggil oleh pihak kepolisian sebagai saksi kasus investasi bodong. Para petinggi menggaet publik figur guna mengiklankan platform DNA Pro dengan bayaran yang sangat fantastis.
Berikut artis yang terlibat dari kasus investasi bodong robot trading platform DNA Pro:
1. Pasutri Rizky Billar
Video pertemuan Rizky Billar dengan salah satu petinggi platform DNA Pro yakni Steven Richard beredar luas di jagat media. Dalam video tersebut Rizky ditemani oleh sang istri di kediaman pribadinya. Kehadiran petinggi DNA Pro membuat pasutri tersebut terkejut akibat dari isi koper uang sebesar satu miliar. Uang tersebut diberikan oleh Steven untuk baby L atau anak dari pasutri Rizky Billar dan Lesty Kejora. Atas pemberian tersebut, Rizky berterima kasih kepada Steven selaku petinggi DNA Pro.
“Alhamdulillah Guys, Jumat berkah. Berkah buat baby L dan berkah buat keluarga kita. Kita kedatangan tamu tadi, Pak Steven,” ungak Rizky pada video tersebut.
Lanjut rizky, ia mengatakan uang tersebut akan menjadi tabungan untuk putranya, Baby L.
2. Ivan Gunawan
Ivan Gunawan pada media sosialnya aktif mempromosikan platform robot trading DNA Pro. Dalam iklan tersebut, ivan mengatakan robot trading memberikannya keuntungan yang besar dari platform DNA Pro.
“Sekarang aku udah gak galau lagi karena aku punya robot yang jago banget, gak ribet, aman dan bisa gua pantau dari manapun. Terus udah pasti cuan, cuan cuan” ujar Ivan dalam video iklan yang ia perankan.
Karena iklan tersebut, Ivan diminta keterangan oleh penegak hukum sebagai saksi atas kasus dugaan investasi bodong robot trading DNA Pro.