8 Cara Mengatasi Jerawat di Bokong

Cara Mengatasi Jerawat di Bokong
Cara Mengatasi Jerawat di Bokong

Sobat kover, pernahkah anda mengalami jerawat di bokong? Jika pernah, apa yang anda lakukan? Apakah hanya mendiamkannya saja atau mengobatinya?. Bila anda belum mengetahui cara penanganannya, maka cobalah anda terapkan delapan cara mengatasi jerawat di bokong ini.

Seperti kita tahu, jerawat adalah salah satu masalah kulit yang dapat tumbuh di area mana saja. Tidak melulu muncul pada area wajah, namun juga bisa tumbuh pada area belakang seperti bokong. Jerawat di bokong cukup berbeda dengan jenis jerawat pada wajah. 

Mengutip dari sumber terpercaya, jerawat pada bokong muncul dikarenakan folikulitis. Yakni yang mana biasanya disebabkan ketika Staphylococcus aureus alias bakteri staph menginfeksi folikel rambut. Bakteri staph ini biasanya hidup di kulit tanpa menimbulkan masalah. Akan tetapi ketika mereka masuk melalui luka di kulit, maka akan menyebabkan infeksi. 

Jerawat di bokong memanglah tidak kelihatan. Namun, siapa sangka kalau rasa yang ditimbulkannya cukup menyakitkan dan menggangu. Apalagi sewaktu anda ingin duduk. Pastilah akan sangat mengganggu kenyamanan. Untuk itu, anda memerlukan beberapa tips dalam mengatasi jerawat pada bokong. 

Apa saja tips-tips itu? Tanpa berlama-lama, yuk simak ulasan selengkapnya di sini.

1. Membersihkan Tubuh Dengan Sabun Benzoil 

Tips pertama yang dapat anda lakukan guna mengatasi jerawat pada bokong adalah membersihkan tubuh dengan sabun Benzoil. Ingat sobat kover, menjaga kebersihan diri, khususnya pada area bokong dapat mengatasj atau meminimalisir pertumbuhan jerawat di area bokong. Untuk itu, ada baiknya anda rutin membersihkan diri setiap pagi dan sore.  

Kemudian, ketika mandi, cobalah anda gunakan sabun mandi atau sabun batangan yang mengandung benzoil peroksida.Menurut Journal of the German Society of Dermatology,  benzoil peroksida bekerja paling optimal dalam membantu mengurangi peradangan,  membunuh sekaligus menghambat pertumbuhan bakteri penyebab jerawat.

Adapun cara menggunakannya juga serupa dengan sabun mandi lainnya ya. Yang mana cukup anda gosokkan dengan lembut pada seluruh kulit tubuh, lalu bilas dengan bersih maka secara perlahan-lahan jerawat anda akan mengecil.  

2. Mengoleskan Krim Obat 

Mengoleskan krim obat dipercaya mampu mengatasi jerawat pada bokong. Namun pastikan terlebih dahulu, krim obat yang anda gunakan mengandung asam salisilat, asam glikolat, atau asam laktat. 

Ketiga kandungan tersebut efektif untuk mengelupas kulit sehingga mempercepat regenerasi kulit seraya menjaga kulit tetap halus dan lembab. Untuk memperoleh krim obat tersebut, anda bisa membelinya di apotek atau toko-toko kesehatan. 

Sebaliknya, jika jerawat di bokong Anda parah, anda dapat berkonsultasi dengan dokter. Biasanya dokter akan memberikan krim obat yang mengandung tretinoin. 

3. Dengan Menggunakan Minyak Pohon Teh 

Jika sobat kover belum terlalu yakin dengan obat krim, maka cobalah anda menggunakan bahan alami. Salah satu bahan alami yang mampu mengatasi masalah jerawat di bokong ialah dengan menggunakan tes tree oil atau minyak pohon teh. 

Melansir dari sumber terpercaya, tertulis bahwa Minyak Pohon Teh berkhasiat dalam mengatasi berbagai infeksi kulit dan luka. Minyak ini telah digunakan selama bertahun-tahun. Tak sampai situ, minyak pohon teh pun dikenal cukup efektif dalam membunuh bakteri dan  mengobati jerawat. 

Bila kesulitan dalam mencarinya, mungkin sobat kover bisa menggunakan alternatif lainnya dengan menggunakan krim atau lotion yang  mengandung minyak pohon teh. Bahan alami lainnya yang dapat anda gunakan yaitu kunyit dan cuka apel. 

4. Manfaatkan Larutan Air Garam 

Bahan alami lain yang dapat anda gunakan untuk mengatasi jerawat di bokong, ialah dengan menggunakan larutan air garam. Air garam dapat membantu mengobati infeksi ringan. Bahkan, Mayo Clinic pun merekomendasikan untuk mencampur 1 sendok teh garam meja dengan 2 gelas air dan mengoleskan larutan dengan waslap ke area yang berjerawat.

5. Lakukan Eksfoliasi Kulit, Tapi Jangan Menggosoknya

Melakukan eksfoliasi untuk jerawat di bokong, juga bagus untuk anda lakukan  loh sobat kover. Tapi ingat, jangan sampai anda tergoda untuk menggunakan scrub. Sebab, penggunaan scrub tidak cukup baik untuk kulit. 

Sebaiknya, anda bisa menggunakan produk eksfolian kimiawi, yang menggunakan bahan AHA (seperti lactic atau glycolic acid) atau BHA (salicylic acid). Hal ini berfungsi untuk mencegah sel kulit mati yang menyumbat di pori-pori kulit. Pastikan pula, ketika anda menggunakan produk tersebut, anda tidak menggosoknya melainkan memijatnya secara halus dan lembut. 

Cara Mengatasi Jerawat di Bokong
Cara Mengatasi Jerawat di Bokong

6. Gunakan Salicylic Acid Untuk Mengatasi Bekas Jerawat di Bokong

Melansir dari sumber terpercaya, dikatakan bahwa Salicylic acid dapat berguna dalam membantu mengatasi jerawat di area bokong. Selain itu, kandungan tersebut juga mampu mengurangi noda hitam atau bekas jerawatnya. Untuk itu, tidak ada salahnya anda mencoba menggunakan produk yang mengandung salicylic Acid. Anda dapat menemukan produk tersebut di beberapa toko e-commerce, apotek atau klinik kecantikan kulit. 

7. Kompres Dengan Air Hangat

Berikutnya yang dapat anda lakukan yaitu mengkompres area bokong dengan air hangat. Hal ini bertujuan untuk membuka folikel rambut sekaligus menghilangkan nanah dan bakteri penyebab jerawat tanpa menimbulkan luka. Selain itu, kompresan air hangat juga dapat membantu menenangkan kulit yang sensitif, meradang, atau iritasi. Akan tetapi, pastikan terlebih dahulu untuk membersihkan area bokong dengan baik dan benar ya sobat kover. Jika sudah, barulah anda  dapat menerapkan tips yang satu ini. 

8. Hindari Pelembut Kain

Kulit adalah salah satu area pada tubuh yang yang tidak hanya sensitif terhadap rangsangan atau gesekan saja melainkan juga sensitif terhadap produk cucian. Kondisi ini disebabkan oleh sebagian besar merek deterjen cucian yang mengandung hypoallergenic.

Untuk itu, jika anda merasa bahwa deterjen, pelembut kain atau sebagainya menunjukkan tanda-tanda masalah pada kulit khususnya area bokong, mulailah beralihlah ke sesuatu yang tanpa pewarna atau lewati produk tertentu sama sekali.

Baca Juga:  Ini Rekomendasi Deodorant Terbaik Untuk Ketiak Bau dan Basah, Wajib Coba!