6 Rekomendasi Minuman Hangat yang Wajib Dicoba Saat Musim Hujan

Memasuki musim hujan tentunya suhu udara jadi lebih dingin. Tidak heran jika musim hujan sering kali menyebabkan timbulnya berbagai macam penyakit, seperti demam, flu, pilek, batuk, dan sebagainya.

Hal ini tidak lain karena sistem metabolisme tubuh yang belum siap menghadapi perubahan cuaca saat musim hujan. Untuk mengatasi perubahan suhu dingin saat hujan, kita perlu menjaga tubuh tetap hangat

Selain dapat menghangatkan tubuh, minuman hangat juga dapat menambah energi untuk beraktivitas, lho. Nah, berikut jenis minuman hangat yang bisa jadi pilihan buat kamu.

1. Cokelat Panas

Menikmati coklat panas saat hujan adalah perpaduan yang sangat pas. Rasa manis dan creamy-nya bikin tubuh merasa lebih hangat, apalagi kalau ditambah marshmallow atau whipped cream di atasnya. Cokelat panas itu bukan cuma buat anak-anak, lho.

Orang dewasa juga pasti bakal ketagihan! Plus, aroma cokelatnya yang wangi bisa bikin hati makin bahagia.

2. Wedang Uwuh

Wedang uwuh adalah minuman yang kaya akan rempah-rempah. Beberapa bahan utama yang terkandung di dalamnya antara lain jahe, cengkeh, kayu manis, kapulaga, serai, secang, dan gula batu, yang semua dipadu dengan air hangat.

Minuman ini sangat pas untuk dinikmati ketika cuaca sedang dingin.

Selain memberikan kehangatan, wedang uwuh juga memiliki manfaat kesehatan, seperti membantu menurunkan kadar kolesterol, mengatasi gangguan pencernaan, dan melancarkan peredaran darah.

3. Bandrek

Bandrek adalah minuman hangat yang memiliki banyak manfaat. Bahan utamanya adalah jahe bakar, yang dipadukan dengan gula merah, gula pasir, cengkeh, kayu manis, dan daun pandan.

Baca Juga:  5 Fakta Menarik Coklat Dubai yang lagi Viral

Untuk menambah rasa, bandrek juga bisa disajikan dengan susu kental manis. Rasanya yang pedas dari rebusan jahe memberikan sensasi hangat yang menyegarkan di tubuh dan tenggorokan.

4. Wedang Jahe

Bagi pencinta minuman tradisional, tentunya tidak akan melewatkan minuman satu ini saat musim hujan. Wedang jahe adalah minuman yang terbuat dari jahe dan gula merah yang diseduh dengan air panas. Minuman ini bisa menenangkan batuk dan pilek .

Cara membuatnya pun cukup mudah. Cukup siapkan 1 ruas jahe yang sudah digeprek, lalu panggang hingga kecoklatan. Kemudian, seduh dengan gula merah dan air panas secukupnya. Wedang jahe siap untuk kamu minum untuk menghangatkan tubuh.

5. Bajigur

Beralih ke Jawa Barat, kali ini ada minuman tradisional yang terkenal karena bisa menghangatkan tubuh di kala cuaca hujan, yaitu bajigur. Minuman ini identik dengan perpaduan hangat dari jahe, gula merah, dan santan gurih.

Perpaduan yang menggiurkan, bukan? Agar lebih nikmat, kamu bisa menyantap minuman ini dengan tambahan camilan, seperti jagung rebus, singkong, kacang, dan sebagainya.

6. Liang Teh

Minuman hangat yang cocok untuk cuaca hujan kali ini berasal dari negeri China, yaitu liang teh atau liongcha. Walaupun dari namanya mengandung unsur teh, tetapi minuman hangat ini tidak menggunakan daun teh.

Liang teh  adalah minuman untuk menghangatkan tubuh yang memakai bahan kayu manis cina, alang-alang, serta bunga krisantemum. Banyak yang percaya bahwa minuman ini dapat mengatasi panas dalam penyebab sakit tenggorokan.