
Menyimpan file dengan ukurang yang besar menjadi salah satu kendala bagi seseorang. Tentunya file besar akan membutuhkan tempat penyimpanan yang besar pula. Untuk itu, saat ini banyak orang yang menggunakan cloud storage dalam hal penyimpanan baik itu menyimpan video, foto, file, dll.
Penyimpanan gratis harus ada pada smartphone android maupun iphone kalian yang berguna menyimpan file ukuran besar. Banyak fungsi yang kita dapatkan dari cloud storage. Salah satunya kita hemat ruang di smartphone kita dan setiap kali bepergian kita tidak akan membawa hdd yang berkapasitas besar.
Kali ini KoverMagz akan mengajak Anda untuk mengenal beberapa aplikasi penyimpanan awan terbaik sekaligus memperkenalkan fungsi dari aplikasi tersebut. Ada apa saja? Simak selengkapnya di bawah ini!
1. Google One
Google One adalah salah satu produk penyimpanan awan dari Google berupa keanggotaan untuk penyimpanan yang diperluas yang mencakup manfaat tambahan untuk membantu Anda memaksimalkan Google. Anda dapat menggunakan aplikasi Google One untuk beberapa hal.
Anda akan dengan mudah mengelola paket penyimpanan Anda, yang mencakup Google Drive, Gmail, serta foto dan video berkualitas asli di Google Foto. Selain itu, Aplikasi mampu mencadangkan ponsel Anda secara otomatis.
Semua foto, kontak, pesan, dan lainnya, akan dicadangkan dengan aman di cloud. Jika Anda merusak, kehilangan, atau meningkatkan versi ponsel, Anda dapat memulihkan semuanya ke perangkat Android baru Anda.
2. Amazon Drive
Apabila kalian sebelumnya sudah pernah menggunakan Amazon Prime, maka Amazon Cloud Drive akan menjadi aplikasi penyimpanan awan yang paling terbaik untuk kalian. Dengan Amazon Prime, kalian sudah bisa mendapatkan kapasitas penyimpanan gratis sebesar 5GB yang dapat digunakan untuk menyimpan foto, video, dan file lainnya.
Cukup dengan membayar biaya sekitar 1.99 USD per bulan atau 19.99 USD per tahun, kalian sudah dapat menikmati kapasitas penyimpanan sebesar 100 GB, tetapi jika dirasa masih kurang maka kalian bisa memilih paket yang sudah tersedia di Amazon Drive.
3. Google Drive
Siapa yang tidak kenal dengan Google Drive? Bahkan, aplikasi ini sudah terinstall di smartphone Android kalian meskipun kalian belum mengunduhnya. Google Drive merupakan aplikasi cloud storage bawaan yang disediakan oleh android. Semua pengguna Google Drive berhak mendapatkan kapasitas penyimpanan secara gratis sebesar 15GB yang dapat menyimpan file apa saja.
Untuk upgrade penyimpanan ke 100GB pun biayanya cukup murah, yakni hanya Rp 26,900 per bulan atau Rp 269,000 per tahun dan untuk kapasitas penyimpanan 2TB hanya Rp 135,000 per bulan atau Rp 1,350,000 per tahun yang dapat kalian gunakan untuk 5 akun berbeda.
Google Drive juga bisa diakses di berbagai smartphone, tablet, bahkan dari browser di komputer atau laptop. Kehadiran aplikasi penyimpanan awan yang satu ini memang benar-benar sangat membantu bagi para penggunanya.
4. Tresorit
Terakhir ada aplikasi Tresorit yang hadir sebagai penyimpanan cloud dengan aman. Cloud ini mempunyai sistem enkripsi kelas militer dan kunci kriptografi yang tak mudah ditembus. Oleh karena itu, aplikasi cloud ini cocok untuk Anda yang ingin menyimpan data-data penting.
5. My Cloud
Menyimpan segala jenis data di Hardisk tentu akan terasa sangat penuh. Namun, Anda bisa mengatasinya dengan mudah lho. Untuk menyimpan file dan data-data penting tak harus selalu menyimpan di Hardisk kok, Anda juga bisa menyimpannya di My Cloud.
My Cloud merupakan sebuah aplikasi yang menawarkan jasa penyimpanan data dan juga seluruh file Anda secara online dan pastinya aman. Jadi, ketika Anda sedang terburu-buru untuk melakukan meeting namun berkas meeting ketinggalan di laptop, Anda bisa langsung mengambilnya di My Cloud lho.
Itulah tujuh 5 aplikasi cloud terbaik yang bisa Anda coba. Pastikan kamu memilih salah satu di antaranya. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat!