
Sobat KoverMagz, pernahkah Anda memiliki keinginan untuk mengedit foto kesayangan dengan tambahan tulisan. Jika iya maka tak perlu khawatir, sebab Anda mewujudkannya dengan sejumlah aplikasi edit tulisan foto.
Aplikasi yang Anda inginkan banyak tersedia di play store. Dengan apk tersebut Anda juga bisa memberikan watermark untuk menambahkan hak cipta pada foto-foto yang ingin Anda unggah di media sosial.
Tersedia banyak aplikasi yang berbayar dan ada juga yang gratis. Dengan banyaknya aplikasi tentunya akan menyulitkan kita untuk memilih mana yang memiliki hasil foto paling keren dengan fitur terbaik. Untuk itulah KoverMagz akan merekomendasikan 5 aplikasi edit foto tulisan terbaik 2023. Kriteria aplikasi tersebut adalah memiliki font keren, template unik dan tentunya mudah digunakan.
1. Phonto – Text on photos
Aplikasi edit tulisan untuk foto yang pertama ini benar-benar sebuah aplikasi ringan untuk menambahkan teks ke dalam gambar maupun foto. Phonto sangat mudah digunakan, sekalipun bagi orang awam. Ada lebih dari 200 jenis font yang tersedia di aplikasi yang memperoleh rating 4,3 ini.
Tak hanya itu, Anda juga bisa mengubah warna teks dengan warna yang Anda sukai. Phonto biasa digunakan untuk membuat quotes. Bahkan, aplikasi ini sangat mudah dipakai untuk memberi watermark pada foto-foto pribadi Anda agar tidak diunggah oleh orang lain.
2. Canva
Aplikasi selanjutnya tersedia dengan banyak template yang tampilannya keren. Ini sangat cocok untuk pengguna yang tidak ingin pusing mendesain tampilan foto. Canva juga menyediakan kategori dengan format yang sesuai misalnya Instagram post, stories, Whatsapp stories, dan lainnya.
Dari segi edit tulisan, canva memiliki fitur lebih sedikit dibandingkan aplikasi yang fokus untuk tulisan. Kita hanya bisa mengedit jenis font, ukuran, warna, tata letak, gaya font (tebal, miring), 3d dan kerapatan huruf. Namun, Canva menyediakan banyak jenis font yang tergolong sangat keren.
3. PicsArt
Tidak ketinggalan ada PicsArt yang juga masuk ke dalam list aplikasi untuk edit tulisan di foto. Pasalnya, aplikasi ini dilengkapi dengan tools yang sangat berguna untuk membuat tulisan di foto menjadi lebih menarik.
Selain tools-nya yang beragam, ada juga pilihan tipe dan jenis teks yang unik. Anda bisa bebas menggunakannya dan sesuaikan dengan tema foto yang ada.
4. PixelLab
Aplikasi selanjutnya hadir dengan fungsi yang tidak hanya edit tulisan teks 3D. Apk hadir dengan fitur semacam style teks, akan tetapi dapat mengganti atau menghapus latar belakang foto, menggambar, membuat meme, menambahkan stiker, bentuk dapat kamu lakukan dengan mudah dengan aplikasi ini.
Hadir dengan tampilan antarmuka sederhana memungkinkan kamu untuk melakukan pengeditan dengan baik dengan berbagai pilihan preset, dan 60 opsi unik lainnya yang bisa kamu terapkan.
Menariknya lagi Anda bisa membuat teks 3D di atas gambar, membuat teks lebih menonjol dengan berbagai efek (shadow, stroke, inner shadow, refleksi, emboss, mask, latar belakang. Tak hanya itu, tersedia lebih dari 100 jenis teks dapat Anda pilih
5. Text on Photo
Text on Photo dari Bigsoft juga masuk dalam daftar aplikasi untuk edit tulisan di foto versi Carisinyal. Aplikasi ini memungkinkan Anda untuk menambahkan teks ke dalam foto dengan mudah.
Hebatnya lagi, Text on Photo dari Bigsoft memiliki ratusan font dengan berbagai style yang berbeda, seperti handwriting, comic, serif, dan masih banyak lagi. Di dalam aplikasi ini tersedia pula pilihan stiker yang bisa Anda tambahkan ke foto.