Langka! Jonatan Christie Sabet Juara Badminton Asia Championship 2024

82

Lagi, lagi satu prestasi apik kembali ditorehkan oleh Jonatan Christie. Bertanding di Ningbo Olympic Sports Center, China pada Minggu 14 April 2024, Tunggal putra Indonesia itu berhasil meraih gelar juara di Badminton Asia Championship.

Laga Permainan Pertama

Atlet kelahiran Jakarta itu menang dua gim langsung 21-15, 21-16 kalahkan unggulan China Li Shi Feng saat beradu di partai final. Gim pertama berlangsung cukup alot, dengan kedua pemain saling memberikan variasi serangan yang mengejutkan demi meraih poin. Margin angka di antara keduanya pun tidak terpaut jauh, terutama pada awal gim pertama.

Serangan efektif Jonatan pun kemudian membawanya unggul sementara 15-10, tapi Li mampu mengejar dengan cepat dan meraih empat angka beruntun hingga hampir tersusul 15-14. Sang juara All England Open 2024 itu tak jatuh dalam tekanan dan terus membangun kepercayaan dirinya di lapangan. Jonatan memegang kontrol permainan dengan solid, dan tidak membiarkan Li mengejar dari skor 14.

Sang unggulan ketiga itu pun terlihat yakin saat mengajukan challenge sebanyak dua kali, ketika hakim garis menyatakan bola keluar. Namun, dua challenge itu ternyata sukses membuahkan angka bagi Jonatan. Matchpoint pertama Jonatan raih dengan skor 20-14, dan ia menutup gim pertama dengan skor 21-15.

Laga Permain Kedua 

Gim kedua dimulai dengan reli panjang yang akhirnya dimenangkan oleh wakil Indonesia. Namun, wakil tuan rumah unggulan kelima itu mulai mengejar dan skor kembali ketat di antara kedua pemain.

Di tengah persaingan itu, Li terlihat mulai bermain kurang sabar dan melakukan beberapa kesalahan sendiri yang menguntungkan untuk Jonatan. Interval gim kedua pun direbut oleh Jonatan 11-5.

Adapun Jonatan kembali bermain dengan taktis namun juga tenang. Kecepatan dan smes-smes keras yang variatif juga terbukti menjadi senjata andalan tunggal putra peringkat lima dunia itu, menyulitkan Li untuk mengembangkan permainannya.

Unggul jauh 14-7, sang juara French Open 2023 masih mempertahankan pola permainannya. Meskipun Li mulai menambah dua angka berturut-turut, ketenangan membawa Jonatan untuk tetap percaya diri. Lawan juga mulai terlihat tidak sabar untuk mengumpulkan angka di momen krusial ini.

Li mulai perlahan mengejar dan mendapatkan empat angka beruntun, memberikan tekanan bagi Jonatan yang saat itu memimpin tipis 18-15. Match point gim kedua diraih oleh Jonatan dengan skor 20-16 melalui pertahanan dan pengembalian bola yang menyulitkan Li. Gim kedua pun akhirnya direbut oleh Jojo setelah bola lawan dinyatakan keluar garis lapangan dengan skor 21-16. 

Momen Langka

Kemenangan Jojo di nomor tunggal putra menjadi catatan langka bagi Indonesia. Sebab, ia bisa meraih juara nomor bergengsi saat Badminton Asia Championships yang digelar di China. Perlu anda ketahui, sepanjang sejarah perhelatan kejuaraan Asia badminton, China sudah menjadi tuan rumah sebanyak 7 kali, yang tersebar di beberapa daerah seperti Shanghai, Peking, Beijing, Chendu, Qingdao, Wuhan, dan terakhir Ningbo.

Kemudian, saat bermain di kandang, China juga jarang kalah di nomor tunggal putra. Tercatat, hanya ada empat pebulutangkis yang bisa menang saat berlaga di kandang China.

Mereka adalah Foo Kok Keong (Malaysia), Park Sung Woo (Korea Selatan), Lee Chong Wei (Malaysia), dan Kento Momota (Jepang).  Yang terbaru ada Jonatan Christie. Ia menjadi atlet bulutangkis kelima yang mampu meraih kemenangan di kandang China.

Selain itu, kemenangan yang didapat Jonatan Christie membuat Indonesia mampu menambah koleksi juara tunggal putra menjadi 10 kali di Badminton Asia Championships. Kemenangan ini juga sekaligus membalaskan kekalahan yang diderita kompatriot Jonatan, Anthony Sinisuka Ginting, yang pada perempat final takluk dari Li Shi Feng.

“Soal menghadapi penonton tuan rumah, dari awal memang sudah disiapkan. Kami tetap wajib menjalani pertandingan dan tidak bisa walk over,” kata Jonatan, dalam rilis PBSI.

“Hitung-hitung menambah pengalaman. Karena tidak mudah bisa bertanding melawan musuh di kandangnya yang terkenal angker, mirip penonton Indonesia. Ya cukup happy bisa mengalahkan Li Shi Feng dan Shi Yu Qi di kandangnya,” ungkap Jonatan Christie

Mendapat Hadiah Uang dan Medali 

Dengan pencapaian gelar juara BAC 2O24, Jojo mendapat trofi, medali emas, dan hadiah uang. Dikutip dari laman resmi BWF Corporate, juara BAC 2024 di nomor tunggal berhak mendapat uang senilai USD 31,500 atau setara dengan 502 juta rupiah per kurs saat ini, Senin (15/4/2024).

Sedangkan untuk runner-up BAC 2024, membawa pulang USD 15,300 atau senilai 246 juta rupiah. Lalu untuk peringkat tiga dan empat alias semifinalis, berhak menerima USD 6,300 atau setara 101 juta rupiah. Dengan tambahan hadiah uang hasil juara BAC 2024, Jojo makin memantaskan diri sebagai tunggal putra Indonesia paling kaya di musim ini.

Mengingat sebelumnya, Jojo berhasil menerima uang miliaran usai menjuarai All England 2024. Juara All England 2024, Jojo mengantongi hadiah uang USD 91,000 atau sekitar 1,4 miliar rupiah.

Daftar Juara Badminton Asia Championship 2024

  • Tunggal Putra: Jonatan Christie (Indonesia)
  • Tunggal Putri: Wang Zhiyi (China)
  • Ganda Putra: Liang Weikeng/Wang Chang (China)
  • Ganda Putri: Baek Ha Na/Lee So Hee (Korsel)
  • Ganda Campuran: Feng Yanzhe/Huang Dongping (China)
Baca Juga:  5 Pemain Timnas Sepak Bola Indonesia Termahal 2024

Warning: A non-numeric value encountered in /home/kovermag/public_html/wp-content/themes/Newspaper/includes/wp_booster/td_block.php on line 353