Ada kabar gembira untuk para pecinta BTS atau yang kerap disapa dengan sebutan Army. Ya, Baru-baru ini, Bighit Music selaku agensi yang menaungi BTS itu mengumumkan jika salah satu personilnya yakni Jimin BTS akan segera merilis album baru. Kabar ini diumumkannya lewat akun resminya pada Selasa, 18 Juni 2024 tengah malam waktu setempat.
Lewat akun resmi BTS, BigHit Music selaku agensi boy grup tersebut membagikan sebuah video teaser untuk album solo kedua Jimin. Dalam video teaser tersebut, musisi kelahiran tahun 1995 itu tampak memasuki sebuah ruangan kosong dan berjalan untuk membuka sebuah loker dengan secarik kertas berisi not musik dari lagu bertajuk La Lettra.
Tak lama kemudian, BigHit mengumumkan judul album baru Jimin berjudul MUSE yang direncanakan rilis pada 19 Juli 2024 pukul 13.00 KST atau 11.00 WIB.
“(Jimin) ‘MUSE’ 2024.07.19. 1PM (KST) | 0AM (ET),” tulis @bts_bighit di X (atau Twitter).
“Dengan penuh semangat kami ingin membagikan detail tentang album solo kedua member BTS, Jimin, yang bertajuk MUSE,” tutur jubir Bighit Music, dilansir dari Soompi.
Seperti album perdana Jimin BTS yang dirilis Maret tahun lalu, MUSE juga merupakan album yang memiliki pesan khusus.
“Setelah album solo perdananya, FACE, yang mana ia mengeksplorasi jati diri yang sesungguhnya, MUSE mendokumentasikan perjalanannya dalam pencarian sumber inspirasi,” kata pihak Bighit Music.
Diterangkan pula bahwa MUSE akan menampilkan spektrum musikalitas Jimin yang kian luas, dan akan dirangkum dalam tujuh buah lagu dalam album ini. Satu di antaranya, lagu untuk penggemar yang sudah rilis pada Desember 2023, “Closer Than This.”
“Kami memohon dukungan dan cinta untuk album solo kedua Jimin, MUSE,” kata pihak agensi.
Meskipun baru akan dirilis pada 19 Juli 2024, pukul 1 siang waktu setempat, judulnya akan diungkapkan pada 28 Juni 2024 mendatang. Sementara albumnya sendiri sudah bisa mulai dipesan hari ini, 18 Juni 2024. Korea JoongAng Daily menjelaskan bahwa materi album itu dibuat sebelum Jimin masuk wamil pada Desember tahun lalu.
Saat ini, Jimin masih menjalani wajib militer. Ia bertugas di Brigade Artileri Divisi Infanteri kelima, dan akan menuntaskan kewajiban kepada negara pada 11 Juni tahun depan. Jimin baru-baru ini terlihat ikut menjemput Jin yang baru lulus wamil pada 12 Juni 2024.